Granado Espada Indonesia (LYTO)
Granado Espada, dibuat oleh Hak Kyu Kim yang dikenal sebagai 'Creator of RAGNAROK', adalah sebuah MMORPG yang memiliki fitur utama "multi character control system (MCC)" dengan tema Eropa abad 17. Menawarkan sistem bermain berkelompok yang membawa keasikan bermain RPG old school melalui 'Multi Character Control (MCC)' dan 'NPC Party System'. MCC system, didukung oleh path-finding yang baik dan NPC AI membuat seorang pemula pun bisa mengontrol 3 karakter sekaligus.
The News
Granado Espada ternyata sudah cukup lama dirumorkan akan hadir di Indonesia tepatnya mulai tahun 2008 lalu ketika IAH Games yang merupakan publisher Granado Espada di berbagai negara tetangga membuka kantor cabang di Indonesia, bersamaan dengan dirumorkannya juga beberapa game lain milik IAH Games seperti FIFA Online 2 dan Dragonica yang sampai saat ini masih belum terdengar lagi kabar kepastiannya.
Namun kali ini GameQQ mendapatkan konfirmasi bahwa Granado Espada dipastikan hadir di Indonesia di tahun 2010 ini, tetapi bukan lagi dari perwakilan IAH Games melainkan dari salah satu publisher online terbesar di Indonesia saat ini, yaitu LYTO dan sudah memiliki situs resminya di http://ge.lytogame.com.
Bagaimana akhirnya bisa LYTO yang membawa Granado Espada ke Indonesia, tentunya hanya pihak bersangkutan saja yang tahu, tetapi satu hal yang pasti adalah berita ini merupakan kabar baik bagi para pemain dan penggemar yang sudah lama sekali menunggu-nunggu kehadiran Granado Espada secara resmi di Indonesia.
The Features
Banyak yang sudah kita ketahui dari sebuah game online ternama seperti Granado Espada, namun tidak ada salahnya kita membahas sedikit lagi mengenai fitur-fitur andalan yang ditawarkan oleh game ini.
MCC (Multi-Character Control)
Mengendalikan satu group yang berisi tiga karakter sekaligus sehingga tidak perlu lagi kamu mencari-cari healer untuk bermain.
XAI (Xtreme Artificial Intelligence)
AI Engine yang canggih memastikan gerakan ketiga karakter akan sesuai dengan keinginan kamu. Belum pernah ada AI yang secanggih ini di dalam sebuah MMORPG.
Versatile Stance System
Stance yang bisa ditingkatkan memberikan setiap karakter pilihan skill dan gaya bermain yang dapat dikembangkan.
Multi-Leveling
Stance dan level berkembang terpisah, menciptakan tantangan yang membutuhkan rencana matang.
Gorgeous Scenery
Tampilan grafis yang memukai dari tim IMC Hak Kyu Kim dan sudah memenangkan penghargaan Best Graphics Technology pada 2006 Korea Game Award. Model lingkungan dan kota dalam game dibuat sesuai dengan arsitektur Eropa pada jaman tersebut.
Unique Baroque Atmosphere
Berpetualang di dunia baru dimasa Baroque Period dan Age of Exploration.
Character Classes
Bentuk family kamu dari 5 class yang tersedia: Fighter, Musketeer, Wizard, Elementalist, dan Scout. Kemudian kumpulkan sampai dengan 36 karakter dalam sebuah family.
RNPC’s (Recruitable non-player characters)
Dapatkan sejumlah RNPC untuk bergabung ke dalam family kamu dengan menyelesaikan quest tertentu.
Intelligent Movement
Gerakan karakter dijalankan dengan kombinasi point and click dari mouse dan penggunaan hotkey keyboard. Kemudian XAI akan menghitung rute terbaik yang akan dilakukan menggunakan PATHEngine yang revolusioner.
Detailed Hotkey System
Kamu dapat menyesuaikan secara penuh hotkey yang ingin digunakan di dalam game.
Family System
Pilih group dari familly yang terus berkembang hingga mencapai 36 karakter berbeda.
Barracks Mode
Layar character selection yang interaktif dimana kamu bisa melihat seluruh anggota family, membentuk group, dan masuk ke dalam game.
Factions
Pemain dapat membentuk group yang lebih permanen yang dinamakan Factions atau guild atau clan di beberapa game lain. Jika sudah cukup kuat, sebuah faction dapat menyatakan perang dengan faction lain, membuka kesempatan untuk pertempuran wilayah dan kesempatan PvP.
sepertinya saya ga jadi maen game ini server indonesia setelah melihat publishernya
Untuk mendownload klik link download di bawah ini...!!
Download
No comments:
Post a Comment